Berbagi Galau


Hidup itu berjuang. Klo kata orang bijak sihh, a beautiful struggle. Saya setuju! Karena kita hidup memang untuk berjuang. Dan saya percaya tidak ada perjuangan yang sia-sia, selalu indah pada waktunya, selalu, karena Allah tak pernah menyia-nyiakan usaha hambaNya.. J

Dan tentu saja, akan ada saat dimana kita menjadi terlalu lelah untuk tetap berdiri dan melangkah. Itu manusiawi saya rasa. Karena kita pun memiliki kekuatan yang terbatas untuk bertahan. Mungkin kita perlu duduk dan beristirahat sejenak untuk memulihkan tenaga. Tapi sayangnya waktu tak bisa menunggu, dia akan tetap berjalan, dan begitu kita tersadar, kita sudah jauh tertinggal. Itulah kenapa kita tetap harus segera bangkit dan melangkah kembali.

Saya rasa saat ini saya pun mulai merasa lelah dengan perjuangan ini. Kata orang2, stase anak itu melelahkan. Kata siapaa?? Bagi saya ini amat sangat melelahkan, ahaha. Terlalu banyak hal yang harus diwaspadai, seperti ranjau yang disebar luas. Bahkan untuk seseorang yang berjalan dengan sangat hati-hatipun kemungkinan terinjak masih sangat besar, apalagi untuk saya yang teledorr-.-“
Setiap hari dilalui dengan perasaan waswas, betul-betul menguras tenaga. Dan 3 hari berturut-turut mendapat serangan rudal itu benar2 sesuatuu. Membobol pertahanan, melumpuhkan kekuatan yang tersisa. Seperti hidup dengan dikelilingi dementor. Satu per satu kebahagiaan lenyap, aura pun menyuram.

Rasanya sedih sekali, ketika kita berusaha melakukan yang terbaik yang kita bisa namun hasilnya tidak sebaik yang kita harapkan. Dan ketika usaha yang kita lakukan seperti tidak dihargai, rasanya sedikit menyakitkan. Mungkin memang ternyata usaha yang saya lakukan belum maksimal, atau mungkin saya belum melakukan yang terbaik yang saya bisa, tapi diperlakukan seperti itu tetap saja membuat saya sedih L.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS